Wednesday, November 24, 2010

Nasi Uduk Spesial

Sumber : Squidoo




Bahan :
1/2 kg beras, cuci bersih kemudian tiriskan
850 ml santan cair
2 lembar daun salam
1 batang sereh, ambil bagian putihnya saja kemudian geprek
garam secukupnya

Cara membuat:
1. Kukus beras yang sudah dibersihkan sampai setengah matang.
2. Sementara itu panaskan santan cair hingga mendidih bersama garam,
daun salam dan sereh. Aduk-aduk, pastikan santan tidak pecah
kemudian angkat.
3. Masukkan beras yang telah dikukus setengah matang kedalam santan
saat masih panas. Aduk terus hingga santan dan beras tercampur
(sampai santannya habis)kemudian angkat.
4. Buang sereh dan daun salam.
5. Kukus kembali beras yang sudah tercampur dengan santan hingga matang.
6. Sajikan saat masih hangat dengan taburan bawang goreng dan emping goreng.

No comments:

Post a Comment